Soal daya tahan, tablet ini ditenagai baterai besar 6.650mAh yang diklaim mampu menemani aktivitas sepanjang hari. Pengisian dayanya juga sudah mendukung fast charging 18W, mempercepat waktu isi ulang.
Untuk performa, Xiaomi menyematkan chipset MediaTek Helio G85 yang disandingkan dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal 128GB. Jika dirasa kurang, tersedia juga slot microSD hingga 2TB.
Di sektor kamera, tablet ini membawa kamera belakang 8MP dan kamera depan 5MP, cukup untuk video call dan kebutuhan dokumentasi ringan.
Baca Juga: Cari HP Murah Tapi Kuat? Ini 4 Pilihan Tahan Banting Mulai Rp1 Juta
Redmi Pad SE 8.7 tersedia dalam tiga pilihan warna menarik: Graphite Gray, Aurora Green, dan Sky Blue.
Tablet ini mulai dipasarkan sejak Maret 2025 lalu dan bisa dibeli dengan harga antara Rp1.499.000 hingga Rp1.599.000 di berbagai platform e-commerce dan gerai resmi Xiaomi.
Dengan kombinasi desain ringkas, layar smooth 90Hz, baterai besar, dan harga bersahabat, Redmi Pad SE 8.7 bisa jadi pilihan menarik bagi pengguna yang butuh tablet fungsional tanpa harus merogoh kocek dalam.***
