βDengan adanya tim gabungan ini, kami ingin memastikan tidak ada lagi penyalahgunaan atau penimbunan BBM di wilayah Tambolaka,β ujarnya, Kamis, 23 Oktober 2025.
Sebelumnya, Polres Sumba Barat Daya juga telah mengamankan sejumlah pelaku penimbunan BBM dari beberapa SPBU di wilayah setempat. Proses hukum terhadap para pelaku saat ini masih terus berjalan.
Baca Juga:Β Pertamina Turun, Swasta Juga! Harga BBM Shell, BP, Vivo Lebih Hemat Mulai Hari Ini
Langkah pengawasan terpadu ini diharapkan mampu menekan praktik ilegal dan menjamin masyarakat bisa memperoleh BBM secara merata, tanpa gangguan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.***






